16 October 2023

8 Jenis Jasa Web Developer! Mempercantik Hingga Mengoptimasi Web

Anda seorang penggiat bisnis? Baru mulai bisnis, tapi bingung mulai dari mana? Hmm, mungkin Anda bisa mulai dengan membuat website perusahaan Anda sendiri!

Anda bisa menyewa jasa Web Developer untuk mendesain, mengoptimasi, sekaligus mengembangkan website Anda!

Dengan menggunakan jasa pembuatan web, maka orang-orang akan berpotensi mengetahui lebih jauh mengenai perusahaan Anda dan jasa/produk apa yang Anda inginkan.

Simak terus artikel berikut ini!

Jasa Web Developer

Web Developer adalah seorang programmer yang tugas utamanya adalah membuat sekaligus mengembangkan website yang tujuannya untuk mengoptimasi website tersebut.

Proses pengembangan website itu sendiri mencakup atas desain web, mengisi website dengan konten, pembuatan skrip server, sampai mengatur keamanan jaringan.

Dengan jasa Web Developer, maka Anda bisa memastikan kalau website akan lebih mudah diakses oleh potential customer.

Jasa Web Developer terdiri atas 3 jenis:

1. Back-end Developer

Back-end Web Developer pekerjaannya berkaitan dengan server. Tanggung jawabnya memastikan akses website selalu cepat, aman, jadi lebih mudah diakses oleh pengunjung.

2. Front-end Developer

Web Developer ini pekerjaannya meliputi mendesain user interface (antarmuka). Mereka memastikan tampilan website menarik, dan fitur-fiturnya juga mudah digunakan pengunjung.

3. Full-stack Developer

Full Stack Web Developer memiliki pekerjaan yang mencakup tugasnya termasuk front-end dan back-end sekaligus.

Mereka yang mengoptimalkan dari segi teknis, sekaligus merancang desain tampilannya!

8 Jenis Jasa Web Developer

Kalau Anda seorang Business Owner dan berencana untuk mencari jasa Web Developer, maka kemungkinan terdapat 8 jenis layanan yang akan ditawarkan, seperti berikut ini!

1. Menentukan Tujuan dan Jenis Website

Tugas utama web developer adalah menulis coding untuk membuat website. Caranya adalah dengan menggunakan technical skill dan programming tools.

Web developer akan merancang logika website, ia akan mencari tau apa tujuan dari pembuatan website ini. Apakah untuk membuat toko online, website berita, atau blog.

Selanjutnya akan dibuat alur customer journey saat menjelajahi website tersebut. Rancangan seperti ini tentunya akan memudahkan Web Developer untuk membuat website.

Beberapa jenis website yang dibaut web developer, di antaranya:

  • Website Blog Pribadi

Beberapa orang yang memiliki hobi menulis biasa menuliskan informasi seputar bidang yang dikuasainya, sekedar menulis jurnal di blog pribadi, sampai dijadikan ruang untuk showcasing portfolio pekerjaan.

Biasanya para blogger ini juga menyewa jasa Web Developer dalam mengembangkan website-nya!

Harga yang ditawarkan tidak begitu mahal, karena biasanya hanya mengandalkan tools Content Management System.

  • Portal Berita

Sedangkan untuk website portal berita, biasanya website berisi informasi berita yang actual. Sehingga dibutuhkan seorang SEO Specialist yang andal dalam membuat konten berkualitas.

  • Situs Toko Online

Toko online  atau e-commerce, paling banyak bertebaran di internet! Tujuannya membuat situs online shop, untuk memudahkan customer membeli produk/jasa.

Pembuatan website e-commerce termasuk sulit, karena perlu fitur-fitur tambahan seperti live chat, shopping cart, banner web, metode pembayaran, hingga chatbot.

Harga jasa website development untuk e-commerce juga mahal, bisa berkisar 10 jutaan rupiah.

2. Pembuatan Landing Page

Landing Page merupakan halaman pertama yang akan dikunjungi pengunjung saat pertama meng-click website Anda!

Maka pastikan desain Landing Page Anda menarik dan copywriting-nya kuat! Sehingga bisa meyakinkan pengunjung.

Landing Page biasa dibuat oleh jasa Web Developer menggunakan skill coding maupun menggunakan platform website builder, seperti Wordpress.

3. Membuat Company Profile

Company profile berisi uraian informasi mengenai perusahaan. Seperti misalanya tahun berapa perusahaan berdiri, visi & misi perusahaan, latar belakang perusahaan, status, dan lain-lain.

Company Profile biasa dibuat oleh Web Developer menjadi salah satu dari page website perusahaan.

Dengan adanya background story yang kuat, maka kredibilitas perusahaan pun akan meningkat di mata pengunjung.

Dalam pembuatan company profile, Web Developer juga biasanya bekerjasama dengan Content Writer untuk menulis konten company profile tersebut.

4. Merancang Desain Website

Seorang Web Developer ternyata gak hanya soal technical skill! Tapi, Web Developer akan memiliki nilai plus jika memiliki skill kreativitas.

Tampilan website bisa berupa visual gambar, video, grafik, pemilihan warna, hingga typeface. Kira-kira seperti apa key visual dari tampilan perusahaan?

Dalam hal ini, Web Developer juga bisa bekerjasama dengan desainer. Perancangan desain tersebut mencakup membuat layout halaman web.

Layout pada website berfungsi untuk mepresentasikan struktur informasi, visualisasi konten, hingga mendemonstrasikan fungsionalitas dasar dalam situs web.

5. Mengoptimasi Keamanan Website

Seorang Web Developer yang sudah pro, juga bertantanggung jawab atas keamanan server website. Keamanan ini sangat penting, karena serangan hacker bisa selalu terjadi kapan saja.

Biasanya hacker berusaha mengambil data-data pribadi pengunjung, mencuri uang dari transaksi, atau berbagai jenis cyber crime lainnya.

Biasanya web developer akan mengambil Tindakan untuk segera memasang cyber security.

6. Membangun Database

Jasa Web Developer lainnya juga mencakup membangun database, yaitu tempat yang berfungsi untuk menyimpan data-data website, seperti foto, informasi produk, akun pengunjung, dan data pesanan.

Data nantinya juga akan disinkronisasi pada memori internal dan remote database.

Database ini harus dikelola atau selalu dirapihkan oleh Web Developer agar tidak memberatkan kinerja website.

7. Website Testing

Terakhir yang perlu dipastikan oleh Web Developer adalah mengetes kinerja website. Bebas dari bug, dan meninjau code.

Web developer akan memeriksa, mendeteksi error, dan usability testing yang dilakukan secara berkala.

Kalau usability testing ini berjalan lancer, maka pengunjung juga akan senang menjelajahi website kita! Sehingga memaksimalkan user experience juga.

8. Jasa Penulisan Artikel SEO

Website seperti penulisan blog bukan hanya dilakukan untuk blog pribadi saja, tapi sekarang website perusahaan pun bisa diisi dengan konten-konten blog juga!

Tujuan website diisi dengan konten-konten ini, untuk mengoptimasi SEO, agar halaman website dapat memperoleh ranking paling atas pada Search Engine Results Page (SERP).

Konten-konten ini dapat diisi dengan artikel, gambar, hingga video. Web Developer akan bekerja sama dengan Content Writer dan juga SEO Specialist dalam mempraktikkannya.

Konten-konten tersebut yang sifatnya informatif, dapat pula meningkatkan kredibilitas perusahaan sebagai brand yang expert di bidangnya, sehingga bisa lebih dipercaya oleh pengunjung.

Kesimpulan

Jasa Web Developer dapat membantu Anda dalam membuat dan mengembangkan website Anda. Baik website untuk bisnis, portal berita, hingga website pribadi sekalipun.

Dalam tugasnya, Web Developer akan dibantu oleh Content Writer, Desainer, dan SEO Specialist saat mengembangkan website.

Karena pada dasarnya, seorang Web Developer merupakan seorang programmer yang bertanggung jawab pada hal teknis, seperti coding, server, dan cyber security.

Temukan jasa Web Developer terpercaya untuk Anda sekarang juga! Anda dapat mengunjungi website Imajiku untuk memperoleh layanan terbaik dalam website development.

Imajiku berkomitmen memberikan bantuan bagi bisnis Anda untuk terus berkembang! Hadirkan tampilan website menarik, dan layanan optimasi digital lainnya seperti Google Suite, AWS Cloud, dan WA Blast!